
Mengapa peserta didik SMKN 7 Medan lebih memilih untuk memulai bisnis minuman boba ya? Tapi saat keluar dari gerbang sekolah, malah yang dibeli itu bakso bakar?
Diskusi semakin menarik saat memulai memunculkan bisnis pilihan yang akan dirintis mereka. Saat memainkan angket menggunakan mentimeter.com. Peserta didik diberi kesempatan untuk memilih secara bebas. Pilihannya pada minuman boba, buah potong, kue gorengan, kelapa muda dan bakso bakar. Mayoritas peserta didik memiliki minuman boba.
Alasan hampir sama semua, mengapa mereka memilih bisnis rintisan minuman boba ini. “Banyak yang suka Pak” begitulah jawaban mereka saat ditanya mengapa memilih itu. “Tapi,saat keluar dari sekolah, apa yang anak-anak beli?” begitulah pertanyaan yang saya munculkan kepada mereka.

Serentak, mereka menjawab membeli bakso bakar. Bahkan di depan sekolah sangat banyak pedagang bakso bakar bahkan peserta didik ada yang berbisnis bakso goreng di sekolah. Jadi, peluang bakso bakar itu besar tapi mengapa memilih minuman boba? Jadi mikir lagi mereka.
Sampai diskusi semakin menarik dan sampailah kepada angket dengan pertanyaan selanjutnya. Bisnis impian mereka dan peserta didik bisa memilih lebih dari satu. Ternyata jawaban sangat beragam, dari penjual bunga, coffee shop, sampai pada pakaian. Begitulah mereka dengan jawaban apa adanya dari diskusi yang berlangsung di satu kelas pertemuan SMKN 7 Medan. Untuk melihat keseruan kegiatan Guru Tamu dapat dilihat dibagian bawah ini.
Sebagai guru tamu dari Yayasan Omah Dondong Mendunia, saya membuka diskusi bersama tentang usaha yang saya jalankan. Bercerita tentang bagaimana peluang bisnis usaha peternakan sapi (baca: lembu) di kampung. Peluang saat musim Idul Adha, permintaan yang tinggi terhadap lembu-lembu untuk dipotong berbagai masjid ataupun komunitas tertentu. Sampai pada diskusi penutup, bahwa bisnis lembu bisa dipasarakan secara digital ataupun konvensional. Semua punya kelebihan dan kekurangan masing-masing dalam pemasarannya.
Terima kasih kepada pimpinan SMKN 7 Medan mengundang saya untuk bisa berbagi di ruang belajar ini. Semoga bisa ketemu dan berkolaborasi dalam acara lainnya.
