Buku Dosen Unimed Fitra Delita ada di Google Play

Siapa yang tak merasa bahagia jika karya pertamanya ada di Google Play untuk kategori Books. Begitulah sebuah pengalaman seorang dosen Jurusan Pendidian Geografi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan. Karya Fitra Delita, S.Pd., M.Pd berjudul “Perencanaan Pembelajaran Geografi“.

Ketebalan 172 halaman ini berisi tentang bagaimana seorang mahasiswa bisa menuliskan perencanaan pembelajaran yang akan dilaksanakan nantinya di kelas-kelas yang diajarnya. Menganalisis silabus, menyusun program tahuan, program semester sampai pada RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaraan). Terdapat desain pembelajaran HOTS dan beberapa metode pembelajaran kekinian yang dibutuhkan pada Abad 21. Bahkan dilengkapi beberapa contoh perencanaan pembelajaran yang efektif, efisien untuk mengelola sebuah kelas berbasis karakter.

Terbitan bulan Maret 2020 oleh Haura Publishing sebagai penerbit baru dengan inovasi kekinian. Tanda bukti bahwa dimasa merabaknya COVID-19 di Indonesia, dosen tetap produktif untuk berkarya selain mengajar secara daring. Tagar #StayAtHome atau #DiRumahAja membawa berkah dan produktivitas dosen yang lahir di Padang Sumatera Barat pada 14 April 1987. Karya ini dapat dijadikan referensi mahasiswa dalam perkulihan di Jurusan Pendidikan Geografi di Unimed dan berbagai perguruan tinggi lainnya.

Sebagai lulusan S2 Program Pascarjana Universitas Negeri Padang tahun 2014 dengan Program Studi IPS konsentrasi Pendidikan Geografi. Dosen yang masuk di Jurusan Pendidikan Geografi FIS Unimed pada tahun 2016 ini saat mengampu mata kuliah diantaranya Metode Penelitian Geografi, Statistik, Seminar Geografi, Perencanaan Pembelajaran Geografi, Pengembangan Bahan Ajar Geografi, Evaluasi Hasil Belajar Geografi dan Micro Teaching.

Selain mengajar, penulis juga aktif dalam melakukan penelitian terkait pembelajaran dan bidang geografi lainnya. Hasil penelitian dalam bentuk artikel ilmiah dipublikasikan diberbagai jurnal nasional, jurnal internasional dan prosiding internasional terindeks. Pernah dikirim sebagai dosen magang di Jurusan Geografi UGM pada tahun 2017 untuk benchmarking kurikulum dan Pembelajaran. Saat ini juga menjabat sebagai Tim Penjaminan Mutu Jurusan Pendidikan Geografi FIS Unimed.

Karya dicover terdapat logo OK menandakan bahwa buku ini sebagai karya indie (mandiri). Prosesnya melalui kerjasama dengan kreator bukabe (buku karya bersama). Bagi Anda yang ingin karyanya bisa diterbitkan di waktu singkat dan murah, dapat mengirimkan pesan melalui surel: bukabe.buku@gmail.com. Melalui BUKABE, naskah Anda akan diproses sesuai dengan kesepakatan untuk diterbitkan di berbagai mitra penerbit yang diakui oleh Perpustakaan Nasional RI yang punya legalitas untuk mengeluarkan izin terbit dan ISBN.

Semoga karya-karya lain akan bermunculan oleh dosen-dosen di Universitas Negeri Medan yang bisa diakses secara mudah Google Play Books Store. Selamat dan sukses dengan proses berkaryanya.

2 Comments

  1. Terimakasih kepada Pak Sofyanto, tim Bukabe dan Haura Publishing. Buku ini diproses dengan cepat, pelayanan prima dan berkualitas. Apresiasi juga kepada Jurusan Pendidikan Geografi FIS Unimed.

Leave a Reply